0
Iqballez - Jangan Bingung di Diler Mobil, Simak 6 hal penting ini Sebelum Mengambil Kredit Mobiil Jakarta - Mengetahui seluruh detail mengenai mobil yang ingin Anda beli adalah hal penting. Namun, seberapa tahukah Anda mengenai proses kredit mobil? Jangan terlena ketika mengunjungi diler mobil.

Ada banyak jenis pembiayaan untuk melakukan kredit mobil. Karena itu, berikut ini adalah enam hal yang perlu Anda ketahui sebelum Anda memutuskan membeli mobil untuk menghindari Anda dari pengeluaran tak terduga.


1: Tentukan Jumlah Uang yang Ingin Dipinjam

Sebelum membeli mobil, tentukan dulu berapa uang yang Anda miliki untuk membayar uang muka mobil yang akan dikredit.

Setelah menentukan uang muka, berarti langkah selanjutnya adalah menentukan berapa uang yang akan dipinjam disesuaikan dengan jumlah penghasilan per bulan Anda.



2: Tentukan Periode Kredit

Umumnya, periode kredit mobil berlangsung antara lima hingga enam tahun, dan bisa juga lebih lama dari itu. Dengan periode yang lebih lama, tentu saja cicilan per bulannya lebih kecil.

Namun, akibatnya adalah bunga yang semakin besar. Anda harus menentukan periode kredit berdasarkan kemampuan membayar per bulannya.



3: Pilih Mobil dengan Harga yang Masuk Akal

Ketika akan membeli mobil, pilihlah mobil yang tidak akan membebani Anda secara finansial, baik itu untuk membayar uang muka, cicilan per bulan, biaya asuransi, dan biaya operasional sehari-hari.

Selain itu, Anda juga perlu mempertimbangkan harga jual kembali mobil tersebut. Pilihlah mobil yang tidak jatuh terlalu jauh harga jual kembalinya.



4: Perhatikan Biaya Tambahan

Selain harga mobil dan cicilan per bulan, jangan lupakan pengeluaran tak terduga lainnya, seperti biaya bahan bakar, perawatan, dan biaya asuransi.

Anda dapat bertanya-tanya kepada diler maupun kenalan Anda mengenai mobil yang Anda inginkan.



5: Melakukan Perbandingan

Ketika akan membeli mobil, jangan terpaku hanya pada satu diler atau perusahaan pembiayaan. Lakukanlah perbandingan ke beberapa perusahaan pembiayaan maupun leasing untuk mengambil kredit.

Anda dapat menggunakan jasa perbandingan kredit mobil seperti aturduit.com untuk memudahkan daripada harus menelepon satu-satu ke setiap bank yang ada.



6: Ketahui Catatan Kredit Anda

Anda tidak bisa begitu saja mendapatkan kredit mobil. Ketika mengajukan kredit mobil, pihak pembiayaan atau bank akan memeriksa catatan kredit Anda melalui Bank Indonesia.

Semakin bagus catatan kredit Anda, semakin mudah pula pengajuan kredit mobil Anda diterima.

Karena itu, sebelum Anda mengajukan kredit mobil, perbaiki dulu catatan keuangan Anda, misalnya dengan menyelesaikan utang-utang yang masih ada.
  - -
Selanjutnya, Anda ingin membaca lebih lanjut tentang MOBIL  atau lebih tentang MOTOR?
Suka Artikel ini? Ayo "Subscribe" berlangganan via Email atau Twitter untuk mendapatkan update-nya setiap harinya!

source: oto.detik
Follow us: twitter: @kikimiqbalsoft







TAGS: automotive, bus, cara, daihatsu, direktori, drag, drag bike, drag race, drift, f1, formula 1, forum, gokart, hatchback, honda, iklan baris, indoprix, iqballez, jeep, jip, kawasaki, klub, komunitas, lcgc, mitsubishi, mobil baru, mobil bekas, mobil murah, modifikasi, motogp, motor baru, motor bekas, motorcross, mpv, nissan, otomotif, otomotifnet, otoshop, otosport, ototest, rally, road race, sedan, slalom, supersport, suv, suzuki, tips mobil, tips motor, toyota, truck, wrc, wsbk, wss, yamaha,

Post a Comment

 
Top