0

Iqballez - Paris - Pemilik emblem RS ternyata tidak hanya Honda Nissan pun menyematkan embelm RS pada Juke-nya. Nissan bisa dipastkan akan mengeluarkan mobil type Juke Nismo RS pada bulan Desember tahun 2014 ini di seluruh Eropa. kedataangan Nissan Juke Nismo RS ini sebagai tanda  Nissan terus mengembangkan sayap line-up Nismo pada beberapa modelnya.

Dalam jumpa pers resminya, hari ini Jumat (3/10/2014) Nissan Juke Nismo RS ini kali pertama hadir pada pagelaran di acara Geneva Motor Show 2014. Mobil Crossover terlaris besutan pabrikan Nissan Jepang ini mendapat pengembangan fitur dari Nismo layaknya GT-R Nismo.

Nissan Juke Nismo RS ini dejejali dengan teknologi-teknologi mesin yang canggih dan modern. Mobil ini juga diberikan beberapa perangkat baru dari Juke Standar lainnya ini yang membuat type RS lebih makyus.

Selain performanya yang gahar ditingkatkan semakin gahar lagi, Nissan Juke Nismo RS ini juga dibenamkan sasis yang kuat, rem yang lebih mencekram.

Senior Vice President, Sales and Marketing Nissan di Eropa Guillaume Cartier berujar: "Nissan Juke Nismo sudah cukup baik di Eropa, untuk konsumen yang menginginkan kinerja yang lebih tinggi ada Juke Nismo versi RS. Mobil ini bisa mewakili reputasi konsumen yang menginginkan kinerja menantang,".

Untuk urusan dapur pacunya, Nissan Juke Nismo RS ini mengusung mesin berkapasitas 1.6-liter DIG-T yang mampu menghasilkan torsi hingga 218 PS (160 kW) dan torsi 280 Nm.

Nissan Juke Nismo RS hadir dengan 3 pilihan warna eksterior, diantaranya putih, hitam dan silver. Untuk interiornya itu sendiri bisa dipesan sesuai dengan keinginan konsumen. --


Post a Comment

 
Top